Jadi Game Streamer? Mulai Dari Mana?

Adalah mimpi setiap orang untuk menjalani profesi yang sesuai dengan passion mereka. Munculnya berbagai platform seperti Twitch, Facebook Gaming, dan YouTube membuat banyak orang tertarik untuk menjalani profesi sebagai seorang streamer baik part-time maupun full-time.

Walaupun profesi ini terlihat menyenangkan ada beberapa hal yang kamu harus perhatikan untuk akhirnya bisa memutuskan apakah menjadi seorang streamer adalah hal yang cocok buatmu.

Berikut adalah beberapa hal yang kamu bisa pertimbangkan Ketika kamu memutuskan untuk menjadi seorang streamer.

Tentuin Game Apa

Apapun profesi yang kamu pilih passion adalah bahan bakar yang membuat kamu tetap melakukannya. Begitu juga dengan streamer, passion kamu terhadap game tertentu menentukan pembawaanmu Ketika live-streaming. Ada beberapa alasan viewers menonton live-streaming kamu seperti personality atau pembawaanmu Ketika live-streaming yang mereka sukai atau jenis game yang kamu mainkan.

Ketika kamu memutuskan untuk berpindah judul game di live-streaming kamu, yang terjadi adalah penonton yang datang untuk menontonmu memainkan judul game tersebut akan berpindah ke channel lain karena mereka ingin menonton live-streaming dengan judul game tersebut. Buatlah penonton kamu menjadi familiar lebih dulu denganmu melalui judul game yang biasa kamu mainkan di live-streaming sehingga Ketika kamu memulai untuk memainkan judul game yang lain penontonmu akan tetap tinggal dan penurunan jumlah penonton kamu tidak terlalu besar.

Hal ini berbeda tentunya bagi streamer yang memiliki brand atau nama yang kuat. Strategi ini akan sangat cocok kamu lakukan di awal kamu memulai sebagai streamer.

Bikin Rencana

Ada banyak streamer yang akhirnya menjadi redup karena game yang biasa mereka mainkan tidak lagi banyak diminati. Buatlah rencana game yang akan kamu mainkan di live-streaming kamu, bermain 1 atau banyak game akan menentukan cara kamu membangun audiens kamu ke depan.

Banyak streamer popular yang memulai dengan memainkan satu judul game dan pada akhirnya mereka memulai memainkan judul yang berbeda sehari dalam satu minggu, sebelum akhirnya memainkan berbagai judul.

Karenanya kamu perlu membuat rencana terkait konten yang akan kamu buat. Kamu bisa mulai dengan menyusun jadwal sesi streaming atau game apa saja yang akan kamu mainkan setiap minggunya.

Konsisten adalah koentji

Tips yang satu ini pastinya sudah sangat sering kamu dengar. Sangatlah penting bagi seorang streamer untuk konsisten, baik dari jenis game yang mereka mainkan maupun waktu streaming itu sendiri. Masih ingatkah kamu dengan slogan “Indomie Seleraku!”? hari ini sudah jarang kita melihat iklannya namun slogan tersebut masih sering terngiang di kepala. Kamu mungkin ingat karena dulu kamu sangat sering mendengarnya melalui iklan di televisi. Dibutuhkan pengulangan yang terus menerus untuk akhirnya kita bisa ingat kata per-kata. Itula pentingnya frekuensi dan konsistensi dalam marketing.

Hal tersebut berlaku juga pada live-streaming. Untuk membangun basis penonton dan membuat penonton Kembali lagi menonton live-streaming kamu, kamu harus melibatkan mereka secara konsisten. Kebanyakan konsumen tidak akan membeli produk hanya karena mereka melihat satu iklan. Membangun kredibilitas dengan para penonton kamu adalah hal yang sangat penting agar para penonton kamu mau Kembali menonton live-streaming kamu.

Promosi, Promosi, Promosi

Ketika memulai streaming kamu akan memiliki sedikit follower atau bahkan tidak ada sama sekali. Di awal kamu bisa memulai dengan mengajak teman-teman kamu untuk datang dan menonton live-streaming kamu.

Hal selanjutnya adalah dengan memanfaatkan media sosial,. Sebagai contoh Facebook memiliki fitur grup yang anggotanya memiliki kesamaan tertentu. Kamu bisa bergabung menjadi anggota di salah satu atau banyak grup streamer di Facebook untuk membantu mengembangkan audiens kamu.

Selain itu kamu bisa juga menjadi anggota grup di berbagai platform dengan judul game yang kamu mainkan di live-streaming kamu dan mengajak anggotanya untuk menonton.

Jangan lupa untuk maksimalkan SEO (Search Engine Optimation) dari konten yang kamu buat. Ini juga akan membantu audiens kamu untuk menemukan mu.

Kamu juga bisa melakukan teknik promosi lainnya seperti mengiklankan live-streaming kamu di media sosial jika kamu memiliki uang yang cukup.

Bangun Komunitas

Menurut Steve Sarumi di artikelnya “The Art of Building a Community on Twitch”, dalam membangun komunitas ada istilah “tempat ketiga”. Tempat ketiga adalah tempat yang seseorang bisa datangi yang bukan rumah (tempat pertama) atau sekolah/tempat kerja (tempat kedua). Tempat ketiga adalah tempat dimana seseorang bisa santai, bersosialisasi, dan merasa nyaman di dalamnya. Tempat ketiga bisa berupa apa saja dari pusat komunitas atau perpustakaan hingga kedai kopi atau bar. Dan tentu saja selain tempat-tempat yang disebutkan sebelumnya channel kamu bisa menjadi “tempat ketiga”.

Selain live-streaming yang menarik, intensnya interaksi kamu dengan viewers, menciptakan live-streaming dengan aura yang postif juga merupakan hal yang penting untuk membuat penonton Kembali untuk menonton live-streaming kamu. Untuk membantu kamu dalam menciptakan kondisi ini kamu bisa menggunakan bot dan moderator di live chat.

Kamu juga dapat memulai membangun komunitas dari penikmat karyamu dengan membuat channel discord, grup telegram, atau apapun sebagai wadah untuk berkomunikasi dan berbagi cerita.

Gunakan Peralatan Terbaik

Untuk memiliki PC dengan spesifikasi yang tinggi, koneksi internet yang cepat, kamera, dan microphone tentu membutuhkan uang dengan jumlah yang tidak sedikit.

Jika kamu memiliki uang yang cukup di awal kamu memulai menjadi streamer maka hal ini tidak akan menjadi masalah, namun jika kamu diharuskan untuk memilih maka hal pertama yang harus kamu dapatkan adalah internet dengan koneksi yang cepat. Karena koneksi internet yang baik, akan membuat viewers tetap berada di ruang stream.

Selanjutnya jika kamu sudah memiliki uang yang cukup membeli peralatan streaming yang bagus adalah asset bagimu jika kamu ingin terus lanjut sebagai seorang streamer.

Kolaborasi

Berkolaborasi dengan streamer lain adalah salah satu hal yang bisa kamu lakukan untuk mengembangkan basis audiens kamu. Karena salah satu ide dari kolaborasi adalah untuk saling berbagi komunitas antar streamer, sehingga penonton akan bertambah.

Bukan hanya penonton live-streaming kamu saja yang bertambah, kamu juga membantu streamer lain menambah audiens mereka. Hal ini tentu sangat bagus karena selain menguntungkan bagimu juga bagi streamer lain.


Membuat passion menjadi pekerjaan yang menghasilkan uang mungkin perlu kerja keras, namun pastikan bahwa hal tersebut membuat kamu bahagia ya. Semoga tips-tips di atas bisa menjadi gambaran awal kamu untuk berkarya sebagai game streamer.

Pastikan juga kamu terus terberkembang dengan karyamu dengan ditemani audiens kamu. Kamu bisa manfaatkan Trakteer bukan hanya sebagai platform apresiasi untuk mendapatkan penghasilan atas apa yang kamu kerjakan, kamu juga juga bisa membangun interaksi yang baik dengan penikmat karyamu di sana.

Sumber & Referensi: How to be a Twitch streamer: 7 top tips from Valkia